Hasil Play-Off Liga Champions 

Rangers Bermain Imbang hadapi  PSV Eindhoven 2-2

Gelandang PSV Eindhoven Ibrahim Sangare berduel dengan penyerang Rangers Mark Tillman dalam lanjutan play-off Liga Champions 2022/2023, Rabu (17/8/2022).

Bola.net--(KIBLATRIAU.COM)-- Rangers harus puas bermain imbang 2-2 dengan tamunya PSV Eindhoven pada leg 1 play-off Liga Champions 2022/2023 di Ibrox Stadium, Glasgow, Skotlandia, Rabu (17/8) dini hari WIB.Laga ini menarik karena dua pelatih yang menukangi masing-masing tim adalah pemain bintang timnas Belanda di masanya. Rangers diasuh oleh mantan bek kiri tangguh dan kapten timnas Belanda Giovanni van Bronckhorst, sedangkan PSV diarsiteki oleh penyerang haus gol timnas Belanda Ruud van Nistelrooy.

Babak pertama ditutup dengan skor sama kuat 1-1. Gol PSV dicetak oleh Ibrahim Sangare di menit ke-37 memanfaatkan kemelut seusai tendangan sudut. Sedangkan Rangers menyamakan kedudukan di menit ke-40 lewat tendangan Antonio-Mirko Colak.Di babak kedua, giliran Rangers yang mencetak gol lebih dulu pada menit ke-70 melalui tendangan bebas Tom Lawrence. PSV baru bisa membalas di menit ke-78 melalui sundulan Armando Obispo.Kedua tim akan bertemu lagi pada leg kedua di markasnya PSV, Philips Stadium, Eindhoven, Belanda, Kamis (25/8) mendatang.

Baru empat menit berjalan, PSV sudah punya peluang mencetak gol. Sayangnya kesempatan besar yang diperoleh de Jong hanya berakhir dengan goal kick karena tendangannya melambung di atas mistar.PSV kemudian membuat penonton tuan rumah terhenyak di menit ke-37. Berawal dari situasi sepak pojok, terjadi situasi kemelut di muka gawang Rangers. Jordan Teze berhasil melakukan set up kepada Sangare mencetak gol.Namun, keunggulan itu hanya bertahan tiga menit saja. Rangers sukses menyamakan kedudukan melalui gol Colak yang memanfaatkan umpan silang mendatang James Tavernier.Rangers punya kesempatan menambah satu gol lagi di akhir waktu normal. Peluang pertama didapat oleh Colak, namun masih melebar. Tavernier mendapat peluang kedua, namun masih diselamatkan.


PSV langsung punya kesempatan mencetak gol di menit ke-53. Bermula dari situasi quick set-piece, De Jong berhasil jadi papan pantul untuk pergerakan Ismael Salibari. Sayangnya Salibari gagal menaklukkan kiper Jon McLaughlin karena tendangannya masih melebar.Rangers justru bisa membalikkan situasi di menit ke-70. Lawrence melepaskan tendangan bebas kencang yang mengarah tepat ke pelukan kiper Walter Benitez. Sayangnya, tangkapan Benitez tidak sempurna dan bola bergulir masuk ke dalam gawang.PSV kembali menjebol gawang Rangers dari situasi tendangan sudut di menit ke-78. Kali ini, sundulan Obispo yang menggetarkan gawang tim tuan rumah setelah menerima umpan matang dari Cody Gakpo.PSV dan Rangers punya masing-masing satu kesempatan mencetak gol setelahnya, tetapi upaya tersebut tidak membuahkan hasil. Sampai pertandingan bubar, skor sama kuat 2-2 menghiasi papan skor.(Net/Hen)

Susunan Pemain

Rangers (4-3-3): Jon McLaughlin; James Tavernier, Connor Goldson, James Sands, Borna Barisic; John Lunsdtram, Steven Davis (Glen Kamara 71'), Tom Lawrence; Malik Tillman (Scott Wright 71'), Antonio-Mirko Colak, Ryan Kent.
Pelatih: Giovanni van Bronckhorst

PSV Eindhoven (4-3-3): Walter Benitez; Jordan Teze, Andre Ramaliho Silva, Armando Obispo (Jarrad Brantwaithe 79'), Philipp Max; Ibrahim Sangare, Joey Veerman, Erick Gutierrez; Ismael Saibari, Luuk de Jong, Cody Gakpo.
Pelatih: Ruud van Nistelrooy


Berita Lainnya...

Tulis Komentar